TIPS-BERITA-GOSIP-SHARING

Apa benar Iklan Prabowo tentang Utang Menyesatkan??

Label:
Prabowo tidak menyebutkan perbandingan rasio utang tahun 2004 dengan tahun 2008.

Rizal Mallarangeng, Juru Bicara pasangan calon presiden dan wakil presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Boediono, menuduh iklan Prabowo Subianto mengenai utang Indonesia menyesatkan. Ada data yang tidak dimasukkan Prabowo dalam iklannya.

“Pengelolaan utang pemerintah yang disampaikan capres lain perlu diluruskan,” kata Rizal dalam jumpa pers di Bravo Media Center, Jalan Teuku Umar, Jakarta, Senin 8 Juni 2009. “Utang per kepala memang Rp 7 juta, tapi itu Prabowo tidak jujur karena dia tidak lengkap.”

Prabowo tidak menyertakan rasio utang per kapita dengan penghasilan per kapita penduduk Indonesia. Tahun 2004, saat beban utang per kapita Rp 5 juta, pendapatan per kapita hanya Rp 10 juta. “Sementara pendapatan per kepala tahun 2008 adalah Rp 21 juta,” ujar Rizal.

“Jadi Pak Prabowo tidak lengkap menyebutkan faktanya. Ini harus dijelaskan pada publik karena bisa menyesatkan,” ujar Rizal.

Prabowo dalam iklan dan pernyataannya menyebutkan utang Indonesia meningkat di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono. Data 31 Agustus 2008, total utang luar negeri pemerintah mencapai US$ 63,17 miliar. Sebanyak US$ 43,37 miliar di antaranya merupakan pinjaman kepada Paris Club.

Rincian utang itu adalah utang ke Australia senilai US$ 911 juta, Austria US$ 1,793 miliar, Belgia US$ 319 juta, Kanada US$ 388 juta, Denmark US$ 86 juta, dan Finlandia US$ 16 juta.

Sedangkan utang ke Prancis mencapai US$ 2,756 miliar, Jerman US$ 3,952 miliar, Italia US$ 125 juta, Jepang US$ 25,527 miliar, Belanda US$ 2,229 miliar, Norwegia US$ 104 juta, Spanyol US$ 553 juta, dan Swedia US$ 39 juta. Utang ke Swiss mencapai US$ 400 juta, Inggris US$ 1,563 miliar, dan Amerika Serikat sebesar US$ 2,608 miliar.

Karena itu, jika terpilih nanti, Mega dan Prabowo akan menjadwal ulang pembayaran utang. Dengan begitu, Indonesia bisa mengalihkan dana tersebut untuk pembangunan sektor pendidikan, kesehatan dan pertanian.

Sumber : Arfi Bambani Amri, Aries Setiawan • VIVAnews



Related Posts by Categories



Masukkan E-mail anda:


MANFAATKAN PENCARIAN CEPAT


TRANSLATE

English French German Spain

Italian Dutch Russian Portuguese

Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
lowongan,pekerjaan,kerja
bola dunia
BERITA TERBARU

COUPLE T-SHIRT ( IDR 130.000 )

OUR FASHION